Jumat, 27 Juni 2014

Untuk Suamiku Kelak


Aku tau aku bukanlah wanita yang sempurna, tapi insyaallah aku akan berusaha sak pol kemampuanku menjadi istri dan ibu yang baik untuk keluarga kita.
Di saat membina rumah tangga nanti, aku yakin ada saatnya kita berselisih paham. Semoga aku bisa bisa tetap menanggapinya dengan kepala dingin tanpa mengeluarkan kata-kata yang tidak sepatutnya.
 Aku akan berusaha menjadi istri yang patuh dan toat atas setiap perintahmu dan ikhlas menjalaninya kecuali jika menyuruhku untuk mendustai agamaku.
Aku akan berusaha menjaga nama baikmu dan nama baik keluarga kita. Ingatkan aku jika aku salah.
Jika aku berbuat salah, kau boleh memukulku tapi sesuai dengan firman Allah dan sabda Rasulullah untuk tidak memukul di wajah dan bukan dengan niat untuk menyakiti.
Semoga Allah menjadikan keluarga kita sakinah, mawaddah dan warohmah.